Mahasiswa Pariwisata UNAIR melakukan Ujian Sekaligus Praktik Kuliah Lapangan
Halo teman wisata
Kali ini, blog halo teman wisata akan membahas
mengenai salah satu perguruan tinggi negeri di Indonesia yang memiliki jurusan pariwisata,
yaitu Universitas Airlangga. Program studi pariwisata Unair yaitu Program studi
DIV Destinasi Pariwisata, yang sebelumnya merupakan program studi DIII lalu
bertransformasi menjadi Program Studi Sarjana Terapan Destinasi Pariwisata.
Lalu apa yang membuat program studi pariwisata
Unair ini menarik sehingga halo teman wisata membahas topik ini?
Hal menarik yang bisa ditemui dari prodi
Destinasi Pariwisata Unair yaitu mahasiswa pariwisata unair dibekali dengan
ketrampilan yang sangat cukup untuk mencetak lulusan pariwisata dan sumber daya manusia pariwisata Indonesia yang
unggul. Tidak hanya teori saja yang dipelajari, namun juga keterampilan dan
praktik secara langsung dilakukan oleh mahasiswa pariwisata Unair. Proses pembelajaran
maupun praktik tidak hanya dilakukan di kelas saja, namun juga dilakukan di
lapangan. Bukan hanya itu, Ujian Tengah Semester (UTS) dan juga Ujian Akhir
Semester (UAS) yang dijalani oleh mahasiswa pariwisata Unair dilakukan dengan
metode ujian tulis dan juga project yang mengharuskan mahasiswa unair
ini untuk mencari data secara langsung di lapangan.
Beberapa project lapangan yang dilakukan mahasiswa pariwisata Unair:
a. Pada saat pelaksanaan kuliah lapangan yang dilakukan setelah atau saat Ujian Akhir Semester, mahasiswa pariwisata Unair melaksanakan project UAS mereka saat pelaksanaan PKL. Mahasiswa Unair ini harus mencari data-data yang diperlukan di lapangan untuk bisa menyelesaikan project UAS. Jadi bukan hanya mengerjakan penugasan PKL dan juga project UAS saja, mahasiswa destinasi pariwisata Unair juga bisa melaksanakan PKL sambil berlibur di destinasi wisata yang dikunjungi saat kegiatan PKL.
b. b. Mengunjungi Kampung Lawas Maspati dan melaksanakan tur wisata yang dipandu oleh pemandu wisata lokal. Tujuan kunjungan ini yaitu mencari data untuk keperluan tugas salah satu mata kuliah. Tidak hanya mencari data saja, mahasiswa pariwisata Unair juga mendapatkan wawasan sejarah mengenai kerajaan Surabaya pada zaman dahulu dan bisa melakukan pengamatan tentang bagaimana menjadi pemandu wisata yang baik.
c. c. Project pendampingan dan pemberdayaan masyarakat di kampung-kampung wisata yang ada di Surabaya dan sekitarnya yang merupakan project kelompok.
Khoirun
Nisa’/ 152010683067
Komentar
Posting Komentar