Belajar Sejarah sambil Berwisata di Kampung Lawas Maspati

Halo Teman Wisata!

Belajar sejarah? Siapa takut! Kini belajar sejarah dapat menjadi seru dengan kengunjungi tempat-tempat peninggalan sejarah seperti monumen ataupun museum. Namun, di Surabaya ini Teman Wisata dapat mengunjungi kampung peninggalan masa pendudukan Belanda yaitu Kampung Lawas Maspati.

Adakah Teman Wisata yang menjadi bagian dari arek Surabaya? Yup, pasti sudah tidak asing dengan kampung satu ini. Kampung Lawas Maspati berada di Jalan Maspati Gang VI, Kecamatan Bubutan, Kota Surabaya. Letak kampung ini hanya berjarak 500 meter dari Tugu Pahlawan. Teman Wisata dapat menjumpai bangunan-bangunan perkampungan Surabaya tempo dulu yang masih berdiri kokoh hingga saat ini. Dulunya, Kampung Lawas Maspati menjadi kawasan tempat tinggal Tumenggung dan Patih serta para pejabat Kerajaan Mataram lainnya. Namun, apakah Teman Wisata tahu satu dari sejumlah bangunan kuno di Kampung Lawas Maspati adalah rumah milik tokoh Keraton Surakarta? Tokoh ini bernama Raden Soemomiharjo atau kerap dikenal dengan Ndoro Mantri oleh warga setempat.

Kini bangunan yang menyimpan berjuta sejarah di Surabaya telah dialihfungsikan menjadi kafe. Teman Wisata tidak hanya berkunjung dan menikmati arsitektur yang khas namun juga dapat menyeduh kopi favorit Teman Wisata. Menarik bukan? Terlebih di Kampung Lawas Maspati, Teman Wisata dapat menyewa tour guide agar kunjungan anda lebih bermanfaat. Apabila Teman Wisata tertarik , segera kunjungi kampung ini dengan tarif sebagai berikut:

• Paket 1 : Rp5.000,- (minimal 5 orang)

• Paket 2 : Rp10.000,- (minimal 10 orang)

• Paket 3 : Rp20.000,- (minimal 10 orang)

Paket sudah termasuk tour guide, masuk Rumah Lawas Maspati dan Permainan Lawas Maspati.

Destinasi bersejarah ini sudah berkembang di Surabaya. Tidak heran karena hal ini berkaitan dengan usaha warga setempat untuk menjaga kebersihan dan bangunan-bangunan lama serta berupaya mempercatik kampung mereka.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Mengenal Kampung Hidroponik di Surabaya

Menjelajahi Goa Biru di Maratua di Kalimantan Timur

Mengenal Pulau Maratua, Surganya Para Penyelam